Implementasi dan Perfomansi Jaringan Fiber To The Home dengan Teknologi GPON.

  • Yustini Y
  • Asril A
  • Nawi H
  • et al.
N/ACitations
Citations of this article
89Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Fiber To The Home (FTTH) merupakan arsitektur teknologi fiber optic dengan mengirimkan informasi dari provider hingga ke pengguna. Teknologi yang popular digunakan dalam jaringan FTTH ini adalah Gigabit Passive Optical Network (GPON). Dalam penelitian ini penulis mengimplementasikan sebuah arsitektur FTTH dengan menggunakan teknologi GPON di laboratorium komunikasi serat optic Politeknik Negeri Padang, untuk memahami konsep dasar jaringan FTTH, kemudian melihat nilai perfomansi parameter power link budget dan nilai redaman yang dihasilkan pada saat kondisi downstream. Nilai dari parameter tersebut akan dibandingkan dengan standar perusahaan PT.Telkom. Link Power Budget yang didapatkan dari implementasi FTTH pada link user 1 sebesar 15.62 dB, link user 2 sebesar 15.31 dB, link pada user 3 sebesar 16.69 dB dan link pada user 4 sebesar 14.93 dB. Hasil power link budget ini dapat dilihat bahwasannya nilai yang dihasilkan baik karena berada dibawah standar redaman PT.Telkom sebesar 28 dB. Selanjutnya kinerja jaringan diukur dengan menggunakan parameter Quality Of Service (QoS) dengan tujuan untuk mengetahui kualitas layanan data yang dihasilkan. Parameter QoS yang digunakan adalah Throughput,Delay dan Packet Loss. Hasil analisis data menunjukkan bahwa rata rata QoS yang didapatkan adalah troughput 29.79 Kbps, delay sebesar 0.021 ms dan packet loss sebesar 0%.

Cite

CITATION STYLE

APA

Yustini, Y., Asril, A. A., Nawi, H. N., Hafizt, R., & Warman, A. (2021). Implementasi dan Perfomansi Jaringan Fiber To The Home dengan Teknologi GPON. Jurnal Teknologi Elekterika, 5(2), 59. https://doi.org/10.31963/elekterika.v5i2.3032

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free