Peningkatan kemampuan observasi siswa dengan oral dan written feedback dalam asesmen kinerja pada materi lingkungan

  • Widamayanti W
  • Wulan A
  • Diana S
N/ACitations
Citations of this article
9Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian dilakukan untuk meningkatkan kemampuan observasi dengan umpan balik lisan (oral feedback) dan tulisan (written feedback) dalam asesmen kinerja pada pembelajaran pencemaran dan pelestarian lingkungan. Populasi penelitian adalah siswa kelas X salah satu SMA Negeri di Bandung tahun ajaran 2016/2017. Penelitian ini menggunakan metode quasi experiment dengan desain penelitian mixed method. Sampel penelitian terdiri dari dua kelas, yaitu kelas eksperimen 1 dan kelas eksperimen 2. Kelas eksperimen 1 dalam penelitian ini diberikan penerapan oral feedback, berupa komentar dan pertanyaan secara lisan pada lembar task siswa. Sedangkan untuk kelas eksperimen 2, siswa diberikan penerapan written feedback, berupa komentar dan pertanyaan secara tertulis pada task siswa. Materi pembelajaran yang digunakan dalam penelitian ini adalah materi pencemaran dan pelestarian lingkungan, yang terdiri dari subkonsep pemanasan global dan pencemaran air. Instrumen penelitian yang digunakan, terdiri dari lembar observasi, asesmen kinerja, soal pretest dan posttest, wawancara guru, angket respon siswa, dan catatan lapangan. Berdasarkan analisis data, ditemukan bahwa peningkatan kemampuan observasi siswa kelas eksperimen 1 dan kelas eksperimen 2 berbeda secara signifikan pada pembelajaran pencemaran dan pelestarian lingkungan secara umum.

Cite

CITATION STYLE

APA

Widamayanti, W., Wulan, A. R., & Diana, S. (2019). Peningkatan kemampuan observasi siswa dengan oral dan written feedback dalam asesmen kinerja pada materi lingkungan. Symposium of Biology Education (Symbion), 2. https://doi.org/10.26555/symbion.3516

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free