Tanaman selada merupakan salah satu tanaman budidaya yang banyak dikonsumsi masyarakat dan bermanfaat bagi tubuh. Pertumbuhan dan perkembangan tanaman selada dipengaruhi oleh nutrisi dan zat pengatur tumbuh, salah satunya Giberelin. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh yang timbul dari pemberian asam giberelin terhadap tanaman salada varietas kriebo. Rancangan percobaan yang digunakan dalam penelitian ini adalah rancangan acak kelompok (RAK) dengan enam perlakuan dan empat kelompok. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Maret 2016 hingga Mei 2016. Kegiatan penelitian ini dilaksanakan di Greenhouse, Fakultas Sains Terapan, Universitas Suryakancana Cianjur. Dengan ketinggian tempat 400 mdpl. Hasil penelitian menunjukkan pemberian giberelin berpengaruh terhadap parameter tanaman selada yaitu tinggi tanaman, dan bobot segar tanaman. Tetapi tidak berpengaruh terhadap jumlah daun. Perlakuan G3 (Giberelein 100 ppm) merupakan perlakuan yang memberikan pengaruh pertumbuhan tanaman selada paling baik, dengan rata-rata tinggi tanaman 47,09 cm, jumlah daun 17,13 helai dan bobot segar 49,70 gr.
CITATION STYLE
Gina Marlina, M. S. &. (2017). RESPON PERTUMBUHAN TANAMAN SELADA (Lactuca sativa L.)VARIETAS KRIEBO TERHADAP KONSENTRASI ASAM GIBERELIN. AGROSCIENCE (AGSCI), 6(2), 55. https://doi.org/10.35194/agsci.v6i2.105
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.