Analisis Pertumbuhan, Daya Saing dan Pergeseran Bersih Sektor Ekonomi Kabupaten Lombok Barat Pasca Pandemi Covid-19

  • Septiadi D
  • Awaluddin R
N/ACitations
Citations of this article
14Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk; 1) menganalisis capaian kegiatan ekonomi sektoral Kabupaten Lombok Barat pasca Pandemi Covid-19; 2) menganalisis kinerja pertumbuhan proporsional perekonomian Kabupaten Lombok Barat pasca Pandemi Covid-19; 3) menganalisis daya saing sektor perekonomian Kabupaten Lombok Barat pasca Pandemi Covid-19; 4) menganalisis pergeseran bersih perekonomian Kabupaten Lombok Barat pasca Pandemi Covid-19. Data yang digunakan adalah Struktur PDRB sektoral Provinsi Nusa Tenggara Barat sebagai daerah atas dan struktur PDRB sektoral Kabupaten Lombok Barat sebagai daerah bawah (daerah analisis penelitian). Periode pengamatan adalah PDRB tahun 2018 dan 2020. Data yang tersedia dianalisis dengan pendekatan deskriptif dan analisis Shift Share. Hasil analisis menunjukkan 9 sektor tumbuh cepat, sektor pertambangan termasuk sektor paling tumbuh cepat. Terdapat 6 sektor teridentifikasi sektor berdaya saing, dimana sektor transportasi dan pergudangan merupakan sektor paling tinggi nilai daya saingnya. Berdasarkan analisis pergeseran bersih, terdapat 8 sektor ekonomi tumbuh secara progresif

Cite

CITATION STYLE

APA

Septiadi, D., & Awaluddin, R. (2022). Analisis Pertumbuhan, Daya Saing dan Pergeseran Bersih Sektor Ekonomi Kabupaten Lombok Barat Pasca Pandemi Covid-19. Eklektik : Jurnal Pendidikan Ekonomi Dan Kewirausahaan, 5(1), 31. https://doi.org/10.24014/ekl.v5i1.17072

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free