Penelitian ini bertujuan: (1) Untuk menganalisis kemampuan literasi sains ditinjau dari aspek kompetensi sains siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Gorontalo pada materi global warming. (2) Untuk menganalisis kemampuan literasi sains ditinjau dari aspek kompetensi sains siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Gorontalo pada materi global warming. Teknik pengumpulan data menggunakan tes pilihan ganda berjumlah 12 nomor soal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Sebagian besar kemampuan literasi sains siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Gorontalo secara keseluruhan pada aspek kompetensi berada pada kategori rendah, dengan persentase siswa sebesar 91,16%. Adapun persentase kemampuan literasi sains aspek kompetensi siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Gorontalo pada indikator menjelaskan fenomena secara ilmiah sebesar 34,35% tergolong rendah, indikator mengevaluasi dan merancang inquiri ilmiah sebesar 42% tergolong rendah dan indkator menafsirkan data & bukti secara ilmiah sebesar 28,23% tergolong rendah. (2) Sebagian besar kemampuan literasi sains siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Gorontalo secara keseluruhan pada aspek kompetensi berada pada kategori rendah, dengan persentase siswa sebesar 95,68%. Adapun persentase kemampuan literasi sains aspek kompetensi siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Gorontalo pada indikator menjelaskan fenomena secara ilmiah sebesar 33,95% tergolong rendah, indikator mengevaluasi dan merancang inquiri ilmiah sebesar 30,25% tergolong rendah dan indkator menafsirkan data & bukti secara ilmiah sebesar 30,71% tergolong rendah.
CITATION STYLE
Musa, W. J. A., Zainudin, F., Isa, I., Kilo, J. L., & Kilo, A. K. (2023). Analisis Kemampuan Literasi Sains Ditinjau dari Aspek Kompetensi Sains Siswa pada Materi Global Warming. Jambura Journal of Educational Chemistry, 5(2), 142–149. https://doi.org/10.34312/jjec.v5i2.12705
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.