Pengaruh Penggunaan Model Pembelajaran Problem Based Learning terhadap Keterampilan Menulis Teks Eksplanasi

  • Handayani R
  • Sartika R
  • Pebriani Y
N/ACitations
Citations of this article
35Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini betujuan untuk mendeskripsikan: 1) keterampilan menulis teks eksplanasi siswa kelas XI SMA Negeri 3 Lengayang dalam pembelajaran sebelum penggunaan model Problem Based Learning; 2) keterampilan menulis teks eksplanasi siswa kelas XI SMA Negeri 3 Lengayang dalam pembelajaran sesudah penggunaan model Problem Based Learning; 3) pengaruh penggunanaan model Problem Based Learning dalam pembelajaran keterampilan menulis teks eksplanasi. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan model quasi-eksperimen via desain one group posttest-pretest. Populasi penelitian ini adalah 27 siswa kelas XI-1 SMA Negeri 3 Lengayang. Sampel berjumlah 26 siswa yang ditarik secara random tanpa pengembalian. Data dikumpulkan menggunakan instrumen tes unjuk kerja yakni menulis teks ekspalani. Data dianalisis secara statistik inferensial yakni uji t satu satu sampel dan uji t sampel independen. Semua syarat pengujian terpenuhi. Hasil penelitian: 1) keterampilan menulis teks eksplanasi siswa kelas XI-1 SMA Negeri 3 Lengayang dalam pembelajaran sebelum penggunaan model Problem Based Learning menghasilkan mean sebesar 3,76 atau setara dengan skor baku persen 68,80; pada kualifikasi sedang; 2) keterampilan menulis teks eksplanasi siswa kelas XI-1 SMA Negeri 3 Lengayang dalam pembelajaran sesudah penggunaan model Problem Based Learning menghasilkan mean sebesar 16,20 atau setara dengan skor baku persen 81,00; pada kualifikasi tinggi; 3) penggunanaan model Problem Based Learning dalam pembelajaran keterampilan menulis teks eksplanasi terhadap siswa kelas XI-1 SMA Negeri 3 Lengayang berpengaruh signifikan.

Cite

CITATION STYLE

APA

Handayani, R., Sartika, R., & Pebriani, Y. (2023). Pengaruh Penggunaan Model Pembelajaran Problem Based Learning terhadap Keterampilan Menulis Teks Eksplanasi. Jurnal Pembelajaran Bahasa Dan Sastra, 2(6), 743–754. https://doi.org/10.55909/jpbs.v2i6.546

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free