Pendidikan Kesehatan terhadap Pengetahuan Remaja tentang Dating Violence

  • Nurinayah I
  • Sukmawati I
  • Noviati E
  • et al.
N/ACitations
Citations of this article
22Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Tujuan: Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh pendidikan kesehatan terhadap pengetahuan remaja tentang dating violence di SMK Negeri 1 Rancah. Metode: Penelitian ini adalah Pre Eksperimental one group pretest-posttest design. Jumlah sampel sebanyak 93 responden. Metode pengambilan sampel menggunakan teknik Proporsional sampling. Data dikumpulkan dengan kuesioner menggunakan google form. Hasil: Diketahui tingkat pengetahuan responden mengenai dating violence setelah pemberian pendidikan kesehatan berkategori baik sebanyak 74 orang (79.6%) dan kategori cukup sebanyak 19 orang (20.4%). Hasil menunjukan bahwa responden mengalami peningkatan pengetahuan setelah diberikan pendidikan kesehatan yaitu sebanyak 49 orang (52.7%), dengan rata-rata kenaikan peningkatan pengetahuan responden secara keseluruhan sebesar 18.96.   Kesimpulan : Hasil uji statistik menggunakan uji Wilcoxon  dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara pengetahuan remaja mengenai dating violence sebelum dan sesudah pemberian pendidikan kesehatan, ditandai dengan nilai p value sebesar 0,000 lebih kecil dari taraf signifikansi 0,05.

Cite

CITATION STYLE

APA

Nurinayah, I., Sukmawati, I., Noviati, E., Rahayu, Y., Kusumawaty, J., & Marliany, H. (2022). Pendidikan Kesehatan terhadap Pengetahuan Remaja tentang Dating Violence. INDOGENIUS, 1(2), 72–77. https://doi.org/10.56359/igj.v1i2.61

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free