Penguatan Ketahanan Keluarga melalui Komunikasi Efektif di Desa Guwosari Bantul

  • Prawita E
  • Mifti Jayanti A
N/ACitations
Citations of this article
78Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Angka perceraian yang cukup tinggi menyebabkan warga di Desa Guwosari merasa khawatir. Salah satu hal yang dapat dilakukan untuk mengurangi kekhawatiran akan perceraian adalah meningkatkan ketahanan keluarga. Ketahanan keluarga menyangkut kemampuan keluarga dalam mengelola masalah yang dihadapinya berdasarkan sumber daya yang dimiliki untuk memenuhi kebutuhan keluarganya. Komunikasi efektif menjadi cara dasar untuk meningkatkan ketahanan keluarga. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan ketahanan keluarga melalui komunikasi efektif. Kegiatan pengabdian dilakukan dengan metode ceramah, diskusi, pemberian permainan komunikasi efektif, dan refleksi diri. Sasaran dari kegiatan pengabdian ini adalah ibu-ibu yang tergabung di kelompok PKK. Hasil dari pengabdian adalah para peserta memahami materi yang disampaikan dan merefleksikan materi dengan keadaan yang saat ini dihadapi.

Cite

CITATION STYLE

APA

Prawita, E., & Mifti Jayanti, A. (2023). Penguatan Ketahanan Keluarga melalui Komunikasi Efektif di Desa Guwosari Bantul. Jurnal Pengabdian Masyarakat, 4(1), 71–78. https://doi.org/10.32815/jpm.v4i1.1111

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free