ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERMINTAAN TELUR AYAM RAS PADA RUMAH TANGGA DI KOTA SEMARANG

  • Kumolo A
  • Budiraharjo K
  • Prastiwi W
N/ACitations
Citations of this article
22Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Telur ayam ras merupakan hasil dari peternakan ayam dan menjadi kebutuhan yang penting bagi masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi permintaan telur ayam ras pada rumah tangga dan untuk menganalisis elastisitas permintaan telur ayam ras pada rumah tangga di Kota Semarang. Penelitian ini dilaksanakan pada Februari hingga bulan Maret 2022. Lokasi penelitian dilakukan secara purposive. Metode yang digunakan adalah metode survei dan pemilihan sampel ditentukan dengan metode quota sampling dengan memilih sebanyak 120 responden dari 5 pasar tradisional di Kota Semarang. Pengambilan responden menggunakan metode accidental. Analisis data menggunakan analisis regresi linear berganda. Hasil analisis regresi linier berganda menunjukan bahwa variabel – variabel bebas secara serempak berpengaruh nyata terhadap variabel terikat. Secara parsial harga telur ayam ras, pendapatan konsumen, dan jumlah anggota keluarga berpengaruh terhadap permintaan telur ayam ras. Sedangkan harga barang lain (tempe/tahu), dan selera konsumen tidak berpengaruh terhadap permintaan telur ayam ras. Elastisitas harga telur ayam ras bersifat elastis (-1,225). Tempe merupakan barang pengganti telur ayam ras dengan elastisitas (0,675) dan Tahu merupakan barang komplementer telur ayam ras dengan elastisiras (-0,276). Elastisitas pendapatan (0,482) menunjukkan bahwa telur ayam ras merupakan barang normal.

Cite

CITATION STYLE

APA

Kumolo, A. B., Budiraharjo, K., & Prastiwi, W. D. (2022). ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERMINTAAN TELUR AYAM RAS PADA RUMAH TANGGA DI KOTA SEMARANG. MAHATANI: Jurnal Agribisnis (Agribusiness and Agricultural Economics Journal), 5(2), 437. https://doi.org/10.52434/mja.v5i2.2093

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free