Gangguan jiwa merupakan masalah kesehatan yang menyebabkan individu kurang produktif.Family caregiver adalah individu yang memberikan bantuan kepada keluarganya yang mengalami penyakit.Penelitian bertujuan untuk mendeskripsikan fenomena pengalaman family caregiver dalam merawat keluarga yang mengalami gangguan jiwa.Hasil penelitian diharapkan berguna bagi masyarakat dalam meningkatkan kualitas kesehatan.Peneliti menggunakan desain penelitian kualitatif deskriptif dengan pendekatan fenomenologi.Penelitian dilakukan di poliklinik jiwa dewasa, Grha Atma Bandung. Hasil penelitian terhadap 7 informan diperoleh 5 Tema, yaitu : (1) Emosi family caregiver saat pertama kali mengetahui anggota keluarga mengalami gangguan jiwa, (2) Peran keluarga dalam merawat anggota keluarga yang mengalami gangguan jiwa, (3) Tugas keluarga yang dijalani family caregiver dalam membantu proses penyembuhan anggota keluarga yang mengalami gangguan jiwa, (4) Beban yang dirasakan family caregiver saat merawat anggota keluarga yang mengalami gangguan jiwa dan (5) Makna hidup yang dirasakan family caregiver dalam merawat anggota keluarga yang mengalami gangguan jiwa. Family caregiver disarankan mengikuti kegiatan komunitas mengenai gangguan jiwa. Kata kunci :Gangguan jiwa, family caregiver, pengalaman THE PHENOMENON OF FAMILY CAREGIVER EXPERIENCE IN CARING FOR FAMILIES WITH MENTAL DISORDERS ABSTRACTMental disorders are health problems that cause individuals to be less productive. Family caregivers are individuals who provide assistance to their families who have the disease. The study aims to describe the phenomenon of family caregiver experience in caring for families with mental disorders. The results of the study are expected to be useful for the community in improving the quality of health. The researcher used descriptive qualitative research design with phenomenology approach. The study was conducted in adult psychiatric clinic, Grha Atma Bandung. The results of research on 7 informants obtained 5 Themes : (1) Family caregiver emotions when the first time to know family members have mental disorders, (2) The role of families in caring for family members who have mental disorders, (3) Family duties undertaken family caregiver in helping the healing process of family members who have mental disorders, (4) The burden felt by family caregiver when caring for family members who have mental disorders and (5) meaning of life that caregiver family felt in caring for family members who have mental disorders. Family caregiver suggested to follow community activities about mental disorders. Keywords: Mental Disorders, Family caregiver, Experience
CITATION STYLE
Niman, S. (2019). PENGALAMAN FAMILY CAREGIVERDALAM MERAWAT ANGGOTA KELUARGA YANG MENGALAMI GANGGUAN JIWA. Jurnal Keperawatan Jiwa, 7(1), 19. https://doi.org/10.26714/jkj.7.1.2019.19-26
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.