Abstrak. Penelitian ini tentang karakter pemimpin dan hubungannya dengan kinerja karyawan PDAM Tirta Daroy Cabang Sultan Iskandar Muda Kota Banda Aceh. Pengumpulan data menggunakan dua metode yaitu studi kepustakaan (library research) dan studi lapangan (field research. Melalui studi lapangan Peneliti melaksanakan melalui dua teknik yaitu; pengamatan (observasi), yaitu cara pengumpulan data yang dilakukan dengan melihat dan terjun langsung pada rutinitas yang terjadi pada PDAM Tirta Daroy Cabang Sultan Iskandar Muda Kota Banda Aceh dan melalui wawancara (interview), yaitu dengan mengadakan wawancara dengan staff-staff PDAM Tirta Daroy Cabang Sultan Iskandar Muda Kota Banda Aceh. Hasil penelitian didapati karakter pemimpin PDAM Tirta Daroy Cabang Sultan Iskandar Muda termasuk ke dalam pemimpin yang kurang ideal. Masihnya kurangnya kedisiplinan yang diterapkan oleh pemimpin karena pada saat mengamati keadaan kantor, masih terdapat beberapa karyawan yang datang terlambat. Upaya–upaya yang dapat dilakukan oleh pemimpin PDAM Tirta Daroy Cabang Sultan Iskandar Muda untuk meningkatkan kinerja karyawan adalah pemberian kompensasi kepada karyawan, program pembinaan karyawan, melaksanakan pengawasan langsung dan pengembangan serta peremajaan karyawan.Kata kunci: Karakter Pemimpin, Kinerja Karyawan. Abstract. This research is about the character of the leader and its relation to the performance of PDAM Tirta Daroy Branch of Sultan Iskandar Muda of Banda Aceh City. source collection using two methods, literature study (library research) and field study (field research) Through field study researchers perform through two techniques, namely: observation the way source collection is done by looking and plunge directly into the routine that occurs on PDAM Tirta Daroy Branch of Sultan Iskandar Muda Banda Aceh City and through interviews, by conducting interviews with PDAM Tirta Daroy staffs Branch of Sultan Iskandar Muda Banda Aceh City. The results of the research were found to be the leader of PDAM Tirta Daroy Branch of Sultan Iskandar Muda belonging to in less ideal leaders Still lack of discipline applied by the leader because at the time of observing the office situation, there are still some employees who arrived late. Apples that can be done by PDAM Tirta Daroy Branch of Sultan Iskandar Muda to improve employee performance is a compensation, employee guidance programs, direct supervision and development and employee rejuvenation.Keywords: The Caracter of the Leader, Performances.
CITATION STYLE
Sufyan, S. (2018). Karakter Pemimpin dan Hubungannya dengan Kinerja Karyawan PDAM Tirta Daroy Cabang Sultan Iskandar Muda Kota Banda Aceh. Jurnal EMT KITA, 2(2), 74. https://doi.org/10.35870/emt.v2i2.56
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.