Tulisan ini mencoba untuk mendiagnosa perkembangan karakter mandiri dan jujur terutama di lingkungan pendidikan anak usia dini. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana perkembangan karakter mandiri dan jujur di Kelompok Bermain Wadas Kelir Purwokerto Selatan beserta faktor pendukung dan penghambat dalam pelaksanaannya. Berdasarkan pada sasarannya, metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan jenis penelitian lapangan ( field research) dalam konteks ( case study research). Hasil penelitian ini menujukkan bahwa perkembangan karakter kemandiri dan kejujujuran anak di Kelompok Bermain Wadas Kelir Purwokerto Selatan sudah bertumbuh dan berkembang dengan baik sesuai dengan perkembangannya. Hal ini ditunjukkan dengan; (1) perkembangan karakter kemandirian makan dan minum sendiri;) perkembangan karakter kemandirian memakai pakaian dan sepatu sendiri; perkembangan karakter kemandirian merawat dirinya; perkembangan karakter kemandirian memilih aktivitas yang disukai; perkembangan karakter kemandirian tidak ditunggui oleh orang tua di sekolah; dan perkembangan karakter kemandirian merapikan mainan setelah selesai bermain. (2) perkembangan karakter jujur mau mengantri, mau mengakui kesalahan, dan menghargai keunggulan orang lain.
CITATION STYLE
Samiaji, M. H. (2019). Perkembangan Karakter Mandiri dan Jujur Pada Anak Usia Dini (Studi Kasus Anak-Anak KB Wadas Kelir Purwokerto Selatan). ThufuLA: Jurnal Inovasi Pendidikan Guru Raudhatul Athfal, 7(2), 295. https://doi.org/10.21043/thufula.v7i2.6490
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.