Pengaruh Kompetensi Pedagogik Guru Al- Qur’an Hadits Terhadap Metakognisi Siswa

  • Rizki Abdillah
  • Satria Wiguna
N/ACitations
Citations of this article
14Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Permasalahan adalah masih relatif rendah. hal ini dibuktikan dari hasil observasi di MTS AL-Mu’min Dogang bahwa masih banyak siswa yang tidak bisa mengatur strategi belajar yang tepat dalam memahami pembelajaran Al-qur’an Hadits terutama dalam cara menghafal ayat-ayat Al-qur’an dengan baik dan benar. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. sampel total yang digunakan dari populasi adalah 56 siswa. Instrumen dalam penelitian ini adalah angket, Angket disusun berdasarkan indikator kompetensi pedagogik guru al-Qur’an Hadits dan metakognisi siswa. Hasil penelitian ini memperoleh data kompetensi pedagogik guru dengan nilai rata-rata hitung sebesar 35,08 dan metakognisi siswa dengan nilai rata-rata hitung sebesar 34,76. Uji normalitas pada variabel X dengan nilai  Kolmogorov Smirnov 0,200 > probabilitas 0,05 dan variabel Y dengan nilai Kolmogorov Smirnov 0,056 > probabilitas 0,05. dengan demikian data tersebut normal. Selanjutnya uji Homogenitas nilai signifikan (deviation from linearity) menunjukkan lebih besar dari 0,05 yaitu sebesar 0,245. Maka homogen, Berdasarkan hasil uji regresi linear sederhana yang telah dilakukan, maka didapat pada nilai signifikansi 0,000 yang artinya lebih kecil dari 0,05. Maka dilihat dari dasar pengambilan keputusan uji t yaitu jika nilai signifikan 0,000 < 0,05, maka H???? diterima yang berarti terdapat pengaruh variabel X terhadap variabel Y. maka dapat disimpulka bahwa terdapat pengaruh positif   antara kompetensi pedagogik guru terhadap metakognisi siswa dengan kontribusi sebesar 65% dan sisanya sebesar 35% dipengaruhi oleh faktor lain, seperti media dan sumber belajar.

Cite

CITATION STYLE

APA

Rizki Abdillah, & Satria Wiguna. (2023). Pengaruh Kompetensi Pedagogik Guru Al- Qur’an Hadits Terhadap Metakognisi Siswa. Tut Wuri Handayani : Jurnal Keguruan Dan Ilmu Pendidikan, 2(3), 114–122. https://doi.org/10.59086/jkip.v2i3.226

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free