Penelitian ini membahas tentang penerapan E-Commerce dalam penjualan pupuk di CV kencana hijau. Selama ini sistem penjualan dan promosi pupuk di CV kencana hijau masih mengandalkan pelanggan datang langsung ke toko dan cara mempromosi kan produk dari mulut ke mulut, untuk transaksi pembelian dan memesan barang yang diinginkan melalui telepon dan nota sebagai bukti pemesanan. Untuk itu kami menyarankan teknologi E-Commerce dimana tujuannya untuk meningkatkan penjualan pada CV kencana hijau melalui teknologi E-Commerce. Metode yang digunakan yaitu metode observasi dan wawancara untuk pengumpulan data penelitian, Setelah mendapatkan hasil dari wawancara penulis memberikan solusi berupa penjualan online dimana semua produk akan ditawarkan di toko online hingga bisa meningkatkan penjualan pupuk di CV kencana hijau ini.
CITATION STYLE
Ilham, M., Nopriani, F., & Purwani, F. (2023). Penerapan E-Commerce pada Penjualan Pupuk di CV Kencana Hijau. MDP Student Conference, 2(1), 478–483. https://doi.org/10.35957/mdp-sc.v2i1.4492
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.