Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya kemampuan perkalian kritis siswa kelas III SDN Mangunrekso 01. Hal ini dikarenakan lingkungan belajar yang mendukung pembelajaran matematika masih sedikit. Tujuan penelitian ini ialah untuk mengetahui pengaruh implementasi model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) berbantuan Media Catung untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis pada perkalian matematika kelas III SDN Mangunrekso 01. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas (PTK). Semua siswa kelas III SDN Mangunrekso 01 adalah subjek penelitian ini. Penelitian ini menggunakan metode pengumpulan data yang terdiri dari empat tahap: rencana, tindakan, observasi, dan refleksi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan berpikir kritis pada siklus I memiliki skor rendah sebesar 45%, skor sedang sebesar 33% dan skor tinggi sebesar 22% dan pada siklus II diperoleh skor sedang sebesar 11% skor tinggi sebesar 11% dan skor sangat tinggi sebesar 78%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada siklus I rata-rata skor sebesar 4,77 dan siklus II rata-rata skor sebesar 7,77 dan peningkatannya sebesar 3,00. Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa model media catung Problem-Based Learning (PBL) Catung dapat meningkatkan kemampuan critical thinking siswa.
CITATION STYLE
Riswari, L. A., Fitriana, V., Syafrudin, I. M., & Purnama, Y. A. (2023). Implementasi Model Problem Based Learning (PBL) Berbantu Media Catung untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis. Gammath : Jurnal Ilmiah Program Studi Pendidikan Matematika, 8(2), 74–82. https://doi.org/10.32528/gammath.v8i2.686
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.