ANALISIS KINERJA KEUANGAN KOPERASI DOSEN DAN KARYAWAN (KDK) SEKOLAH TINGGI ILMU EKONOMI INDRAGIRI (STIE-I) RENGAT TAHUN BUKU 2014 – 2018 DENGAN PENDEKATAN DU-PONT SYSTEM

  • Suwaji S
N/ACitations
Citations of this article
16Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Laporan keuangan tahunan suatu koperasi dapat memberikan informasi sehubungan dengan kondisi keuangan dan hasil yang telah dicapai koperasi tersebut. Untuk mengetahui dan menilai kinerja koperasi dalam proses mencapai tujuannya diperlukan metode pengukuran terhadap kinerja keuangan koperasi itu sendiri. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui kinerja keuangan Koperasi Dosen dan Karyawan (KDK) Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indragiri (STIE-I) Rengat selama periode 2014 – 2018. Analisis yang digunakan dalam mengukur kinerja keuangan Koperasi Dosen dan Karyawan STIE Indragiri dengan menggunakan sistem Du-Pont. Analisis dengan sistem Du-Pont memfokuskan pengukuran pada Return on Invesment (ROI) yang merupakan integrasi dari pengukuran Net Profit Margin dan Asset Turnover. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data laporan keuangan yang berupa neraca dan laporan laba/rugi periode tahun 2014 sampai dengan 2018. Hasil analisis yang dilakukan menunjukkan Total Aktiva, Modal, Pendapatan dan Laba Bersih cenderung mengalami peningkatan dan pertumbuhan yang positif (surplus) kecuali pada sisi laba bersih, dimana laba bersih pada akhir periode 2016 tidak mengalami pertumbuhan. Indeks pertumbuhan NPM tertinggi diperoleh pada periode 2015 dan 2018 yaitu sebesar 1,25 dan indek pertumbuhan NPM terendah terjadi pada periode 2016 yaitu sebesar 0.37. Total Asset Turn Over (TATO), atau perputaran total aktiva tertinggi terjadi pada periode 2016 dengan Indeks sebesar 1 dan terendah pada periode 2015 sebesar 0,50. Return On Invesment (ROI) indeks pertumbuhan tertinggi terjadi di periode tahun 2018 yaitu pada angka indeks 1,10 dan terendah tahun 2016 yaitu pada indeks sebesar 0,39. Dilihat dari pertumbuhannya hal ini mengindikasikan bahwa manajemen KDK-STIE Indragiri sudah mampu memberikan kinerja yang baik

Cite

CITATION STYLE

APA

Suwaji, S. (2018). ANALISIS KINERJA KEUANGAN KOPERASI DOSEN DAN KARYAWAN (KDK) SEKOLAH TINGGI ILMU EKONOMI INDRAGIRI (STIE-I) RENGAT TAHUN BUKU 2014 – 2018 DENGAN PENDEKATAN DU-PONT SYSTEM. Jurnal Manajemen Dan Bisnis, 7(4), 67–80. https://doi.org/10.34006/jmb.v7i4.23

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free