PERFORMA MOTOR 4 LANGKAH BERBAHAN BAKAR CAMPURAN BIOETHANOL DAN PERTALITE DENGAN PERUBAHAN IGNITION TIMING

  • Majedi F
  • Muninggar R
  • Romandoni N
N/ACitations
Citations of this article
7Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Mesin empat langkah didesain untuk bahan bakar yang sesuai standart pabrikan yang telah ditentukan. Dengan adanya penambahan bioethanol E50 pada campuran bahan bakar maka diperlukan beberapa modifikasi pada mesin. Salah satu cara yang dapat dilakukan yaitu memodifikasi timing pengapian yang tepat agar dapat meningkatkan performa dan menurunkan emisi gas buang. Metode yang digunakan adalah memajukan sudut pengapian sebesar 28° dan 32°, dari kondisi standar yaitu 15°. Pemajuan sudut pengapian dilakukan dengan cara merubah posisi pick up (tonjolan) magnet. Pengujian dilakukan menggunakan dynotest untuk performa dan gas analyzer untuk emisi gas buang. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui performa mesin dan emisi gas buang dengan perubahan Ignition Timing : 28˚ dan 32˚ terhadap pada sepeda motor berbahan bakar E50. Berdasarkan hasil pengujian, penambahan bioethanol E50 kedalam bahan bakar meningkatkan daya dan torsi dari kondisi standart E50. Daya maksimum dicapai oleh sudut pengapian 28° sebesar 5,1 KW pada 6000 rpm naik 66,7% dari mesin standar E50. Torsi maksimum dicapai oleh sudut pengapian 28° sebesar 9,4 Nm pada 4500 rpm naik 16% dari mesin standar E50. Untuk emisi gas buang, konsentrasi CO terendah dicapai oleh sudut pengapian 28° E50 sebesar 2,53% pada 4000 rpm, turun 19,4% dari mesin standar E50. Konsentrasi HC terendah dicapai oleh sudut pengapian 32° E50 sebesar 102 ppm pada 4000 rpm, turun 93,4% dari kondisi standar E50. Konsentrasi CO₂ terendah dihasilkan oleh sudut pengapian 28° E50 sebesar 1 % pada 4000 rpm, turun 37,5% dari kondisi standar E50. Konsentrasi O₂ naik dikedua variasi.

Cite

CITATION STYLE

APA

Majedi, F., Muninggar, R., & Romandoni, N. (2021). PERFORMA MOTOR 4 LANGKAH BERBAHAN BAKAR CAMPURAN BIOETHANOL DAN PERTALITE DENGAN PERUBAHAN IGNITION TIMING. Journal Mechanical and Manufacture Technology (JMMT), 2(1), 7–15. https://doi.org/10.35891/jmmt.v2i1.2476

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free