Penelitian ini bertujuan mengetahui: relevansi kompetensi kognitif,kesiapan psikomotor dan kendala siswa dalam pelaksanaan praktek kerja industri di SMK Negeri 1 Kota Bontang. Penelitian ini dilaksanakan di SMK Negeri 1 Bontang. Strategi penelitian ini merupakan studi kasus dengan pendekatan kualitatif. Penelitian kualitatif ini dimaksudkan untuk menemukan kasus-kasus faktual secara detail dan sampel penelitian ini berdasarkan informasi dari subjek, informan, dokumentasi dan kejadian-kejadian yang berhubungan dengan masalah penelitian. Temuan penelitian meliputi: Implementasi menunjukkan kesediaan idustri untuk menjadi mitra pasangan pelaksanaan praktek kerja industri Program pendidikan pelatihan disusun bersama-sama oleh sekolah dan industri .industri menunjukkan kerja sama pembuatan kurikulum kesepakatan tersebut.Nilai tambah yang diperoleh siswa SMK Negeri 1 Bontng cukup besar ,terutama Kompetensi produktif dan pengenalan situasi bekerja diindustri. Rekomendasi yang dapat diberikan adalah sebagai berikut : (a) SMK harus memperbanyak praktek di sekolah sebelum melaksanakan praktek kerja industri dan mempertimbangkan kesesuaian antara kompetensi yang dimiliki siswa dengan jenis pekerjaan di industri agar penempatan siswa dalam pelaksanaan praktek kerja industri tidak keliru agar lebih mudah dipekerjakan di unit produksi. (b) Fasilitas tempat praktek di sekolah harus dilengkapi agar dapat menunjang siswa lebih terampil nantinya sehingga siswa pada saat melaksanakan praktek kerja industri dapat lebih mudah ditempatkan di unit produksi nantinya. (c) Penerapan Peraturan daerah sebagai produk hukum yang mengatur pelaksanaan dan penyelenggaraan praktek kerja industri di SMK Negeri 1 Bontang menjadi prioritas, untuk memperjelas tanggung jawab ,hak dan kewajiban pihak yang terkait dalam pelaksanaan praktek kerja industri di kota Bontang. (d) Pelaksanaan praktek kerja industri diharapkan adanya persamaan persepsi dan peran serta semua pihak dalam mengelolah pelaksanaan praktek kerja industri di SMK Negeri 1 Bontang..
CITATION STYLE
Muhammad Nur. (2022). ANALISIS IMPLEMENTASI PRAKTEK KERJA INDUSTRI (PRAKERIN) PADA PROGRAM KEAHLIAN TEKNIK OTOMOTIF SMK NEGERI 1 BONTANG DI KOTA BONTANG. Jurnal Cakrawala Ilmiah, 1(7), 1769–1784. https://doi.org/10.53625/jcijurnalcakrawalailmiah.v1i7.1799
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.