Penyakit virus corona 2019 (corona virus disease/COVID-19) sebuah nama baru yang diberikan oleh Wolrd Health Organization (WHO) bagi pasien dengan infeksi virus novel corona 2019 yang pertama kali dilaporkan dari kota Wuhan, Cina pada akhir 2019. Pada masa pandemi Covid-19, menjaga kerbersihan dan kesehatan adalah hal yang wajib dilakukan. Hand sanitizer merupakan alternatif dari sabun cuci tangan yang dapat berfungsi sebagai cairan antiseptik, hand sanitizer menjadi salah satu item wajib yang harus dimiliki untuk menjaga kebersihan, baik setelah atau sebelum memegang sesuatu. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui fomulasi spray hand sanitizer organik dan konsentrasi paling efektif dari formulasi spray hand sanitizer organik dari kombonasi ekstrak daun sirih hijau (Piper betle L.) dan daun lidah buaya (Aloe vera) terhadap Staphylococcus aureus. Penelitian ini adalah penelitian true eksperimental untuk mengetahui kombinasi ekstrak daun sirih hijau dan daun lidah buaya dalam bentuk formulasi spray hand sanitizer terhadap bakteri Staphylococcus aureus, dengan menggunakan pendekatan kuantitatif yang dilaksanakan di Laboratorium Obat Tradisonal dan Laboratorium Biologi kampus Politeknik Medica Farma Husada Mataram pada bulan Desember 2021. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah daun sirih hijau (Piper betle L.) dan daun lidah buaya (Aloe vera). Data dalam penelitian ini merupakan data primer yaitu observasi atau pengamatan langsung daya hambat hasil uji aktivitas antibakteri kombinasi daun sirih hijau dan daun lidah buaya terhadap pertumbuhan staphylococcus aerus. Berdasarkan hasil penelitian tentang Formulasi spray organik kombinasi ekstrak daun sirih hijau dan daun lidah buaya sebagai Hand sanitizer memiliki efektivitas antibakteri terhadap bakteri Staphylococcus aureus dan Konsentrasi paling efektif dari formulasi spray kombinasi adalah konsentrasi 30% dengan nilai hambatan 7,62 mm yang merupakan daya hambat sedang. Pada penelitian yang selanjutnya perlu dikembangkan penelitian tentang Formulasi spray organik kombinasi ekstrak daun sirih hijau dan daun lidah buaya dalam bentuk sediaan farmasi yang lainnya, dan dilakukan perbaikan untuk formulasi sediaannya.
CITATION STYLE
Wulan Ratia Ratulangi, W. R. R. (2022). FORMULASI SPRAY HAND SANITIZER ORGANIK DARI KOMBINASI EKSTRAK DAUN SIRIH HIJAU (Piper betle L.) DAN DAUN LIDAH BUAYA (Aloe vera) TERHADAP Staphylococcus aureus. Jurnal Penelitian Dan Kajian Ilmiah Kesehatan Politeknik Medica Farma Husada Mataram, 8(2), 151–162. https://doi.org/10.33651/jpkik.v8i2.414
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.