Transaksi jual beli online semakin berkembang, tidak terkecuali di kalangan mahasiswa. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh kemudahan dan harga secara parsial dan simultan terhadap keputusan pembelian produk pakaian secara online studi kasus mahasiswa belanja online pada FEBI IAIN Padangsidimpuan. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Sampel penelitian sebanyak 40 responden. Analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini adalah terdapat pengaruh kemudahan terhadap keputusan pembelian produk pakaian secara online studi kasus mahasiswa belanja online pada FEBI IAIN Padangsidimpuan. Tetapi tidak terdapat pengaruh harga terhadap keputusan pembelian produk pakaian secara online studi kasus mahasiswa belanja online pada FEBI IAIN Padangsidimpuan. Terdapat pengaruh kemudahan dan harga secara simultan terhadap keputusan pembelian produk pakaian secara online studi kasus mahasiswa belanja online pada FEBI IAIN Padangsidimpuan.
CITATION STYLE
Nasution, H. F. (2018). PENGARUH KEMUDAHAN DAN HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK PAKAIAN SECARA ONLINE (Studi Kasus Mahasiswa Belanja Online Pada FEBI IAIN Padangsidimpuan). At-Tijaroh: Jurnal Ilmu Manajemen Dan Bisnis Islam, 4(1), 26. https://doi.org/10.24952/tijaroh.v4i1.1082
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.