Pelatihan pembukuan sederhana dan penyusunan laporan keuangan untuk pelaku UMKM Desa Tanjung Morawa-A merupakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang diselenggarakan oleh Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis dan Himpunan Mahasiswa Jurusan Akuntansi Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara. Peserta dari pelaksanaan pelatihan penyusunan laporan keuangan UMKM adalah masyarakat yang berdomisili dan memiliki usaha di Desa Tanjung Morawa-A yang berada di Kecamatan Tanjung Morawa-Kabupaten Deli Serdang. Masyarakat atau peserta pelatihan merupakan pelaku usaha kripik pisang dan ubi, pelaku usaha pembuatan es krim, salon, bengkel, usaha dagang, dan kuliner. Pelatihan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dan meningkatkan kemampuan pelaku UMKM dalam mengelola keuangan usaha dengan menyampaikan materi pentingnya pembukuan bagi UMKM, berbagai jenis pencatatan keuangan, format pembukuan sederhana dan penyusunan laporan keuangan. Pelaksanaan pengabdian ini menggunakan metode ceramah, tutorial, dan diskusi. Kegiatan pengabdian berjalan lancar dilihat antusias peserta mengikuti pelatihan sampai selesai. Peserta juga memahami materi yang disampaikan dan berkeinginan untuk menerapkannya dalam aktivitas usaha.
CITATION STYLE
Isna Ardila, Zulia Hanum, Hafsah, H., & Hastina Febriaty. (2022). Pembukuan Sederhana dan Penyusunan Laporan Keuangan UMKM Di Desa Tanjung Morawa-A. ABDI SABHA (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat), 3(3), 75–82. https://doi.org/10.53695/jas.v3i3.804
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.