FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KESELAMATAN PASIEN OLEH PERAWAT DI RUMAH SAKIT X DI TANJUNGPINANG

  • Kurniadi Z
  • M. Noer R
  • Suangga F
N/ACitations
Citations of this article
83Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Keselamatan pasien suatu system yang membuat asuhan lebih aman, meliputi assessment risiko, identifikasi dan pengelolaan risiko pasien, pelaporan, analisis insisden, kemampuan belajar dari insiden dan tindak lanjutnya, implementasi solusi untuk meminimalkan timbulnya risiko serta mencegah terjadinya cedera yang ditimbulkan oleh kesalahan akibat melaksanakan suatu tindakan atau mengambil tindakan yang seharusnya diambil. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi penerapan keselamatan pasien oleh perawat di Rumah Sakit X di Tanjungpinang. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross sectional . Populasi dalam penelitian ini adalah perawat ruang rawat inap di Rumah Sakit X di Tanjungpinang yaitu sebanyak 85 orang. Jumlah sampel dalam penelitian adalah 75 responden sesuai dengan kriteria, dengan teknik Total sampling . Uji statistik yang digunakan adalah Uji Chi Square . Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan pengetahuan perawat ( p-value =0,004), Organisasi/Manajemen Rumah Sakit ( p-value =0,030) dengan penerapan keselamatan pasien oleh perawat di Rumah Sakit X di Tanjungpinang.Melakukan peningkatan pengetahuan dan keterampilan kinerja perawat dengan mengadakan pelatihan secara rutin dan berkesinambungan, Membuat kebijakan organisasi dengan memberlakukan system punish and reward kepada perawat sesuai dengan kinerjanya. Kata Kunci : K eselamatan pasien, Pengetahuan P erawat, Organisasi Rumah Sakit

Cite

CITATION STYLE

APA

Kurniadi, Z., M. Noer, R., & Suangga, F. (2023). FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KESELAMATAN PASIEN OLEH PERAWAT DI RUMAH SAKIT X DI TANJUNGPINANG. Warta Dharmawangsa, 17(4), 1473–1481. https://doi.org/10.46576/wdw.v17i4.3802

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free