KADER NGRAME TANGGAP KESEHATAN DI MASA PANDEMI

  • Estri S
  • Usman S
N/ACitations
Citations of this article
6Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Posyandu lansia merupakan kegiatan masyarakat yang strategis untuk memelihara kesehatan lansia di Ngrame.  Kader bersama remaja menyelenggarakan kegiatan posyandu setiap bulan yang terdiri atas   kegiatan posbindu, seperti penimbangan berat badan, pengukuran tekanan darah dan pemberian makanan tambahan. Pada masa pandemi ini, kader diharapkan mengadakan posyandu lansia dengan mengadakan kegiatan dalam kelompok kecil atau per RT. Untuk itu kader diharapkan mampu memberikan penyuluhan, pemeriksaan kesehatan dan pemeriksaan darah secara mandiri, tidak tergantung pada petugas kesehatan. Pengetahuan yang belum pernah diterima oleh kader antara lain tentang Kesehatan kulit. Oleh karena itu perlu dilakukan kegiatan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan kader untuk memeriksa darah dan pengetahuan tentang kesehatan kulit, Kegiatan pengabdian dilakukan dengan ceramah dan diskusi tentang perawatan kulit, dan pelatihan `pemeriksaan kadar gula kolesterol dan asam urat di darah tepi. Ceramah dan diskusi dihadiri kader kesehatan. Pelatihan pemeriksaan darah diikuti oleh 6 orang. Kegiatan ini telah menghasilkan kader yang terampil memeriksa darah kepada teman kader dan perwakilan lansia. Kegiatan ceramah dan diskusi tentang kesehatan kulit pada lansia dan pelatihan pemeriksaan darah diharapkan dapat meningkatkan kapasitas kader di Ngrame agar tetap tanggap terhadap kesehatan masyarakat di masa pandemi ini.

Cite

CITATION STYLE

APA

Estri, S. A. T. S., & Usman, S. (2022). KADER NGRAME TANGGAP KESEHATAN DI MASA PANDEMI. Prosiding Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat. https://doi.org/10.18196/ppm.43.613

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free