Akhlak berasal dari bahasa Arab dari kata khuluq yang berarti tingkah laku, tabiat atau perangai. Secara istilah, akhlak yaitu sifat yang dimiliki seseorang, telah melekat dan biasanya akan tercermin dari perilaku orang tersebut. Sifat itu dapat berupa perbuatan baik, yang disebut akhlak mulia, atau perbuatan buruk yang disebut akhlak tercela sesuai dengan pembinaannya. Kantin kejujuran sekolah adalah kantin yang menjual makanan kecil dan minuman yang berada di sekolah. Kantin kejujuran tidak memiliki penjual dan tidak dijaga. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi pendidikan karakter melalui Kantin Kejujuran di Sekolah Dasar. Penelitian ini menggunakan metode Studi Literatur dengan pengumpulan data-data dengan mencari referensi referensi yang relevan dan fakta dari buku, jurnal ilmiah, kamus maupun bahan-bahan yang terpercaya dari website yang telah diteliti sebelumnya dan metode Kualitatif menggunakan wawancara. Hasil dari penelitian ini adalah Penerapan karakter siswa yang taat kepada pengasuh, santun, rajin beribadah dan bekerja, aktif, menjaga kebersihan, jujur dan bertanggung jawab, Implementasi kantin kejujuran dalam membentuk karakter siswa melalui kantin kejujuran yaitu siswa membeli makanan dan minuman di kantin secara jujur, Faktor pendukung dan penghambat penerapan kantin kejujuran dalam membentuk karakter siswa.
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.
CITATION STYLE
Azeera, A., Wardini, D. A., Anggraeni N, I. P., & Sulistyorini, S. (2022). IMPLEMENTASI KANTIN KEJUJURAN DALAM MENINGKATKAN SIKAP AMANAH DAN AKHLAKUL KARIMAH BAGI SISWA SEKOLAH DASAR. JPG: Jurnal Pendidikan Guru, 3(3), 213. https://doi.org/10.32832/jpg.v3i3.7381