Dinas Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah Kabupaten Gorontalo sebagai unit pelaksana tugas daerah yang memiliki tugas untuk melakukan pembinaan dan pengembangan usaha mikro, kecil dan menengah di Kabupaten Gorontalo. Dalam melaksanakan tugas tersebut melakukan berbagai kegiatan salah satunya adalah melakukan pendataan usaha mikro, kecil dan menengah serta mensosialisasikan ke masyarakat. Dalam artikel ini, permasalahan yang timbul adalah belum tersedianya sistem informasi yang memadai kepada masyarakat tentang usaha mikro, kecil dan menengah sehingga masyarakat mengalami kesulitan mengetahui lokasi dari usaha kecil dan menengah. Tujuan dari artikel ini adalah merancang sistem informasi geografis untuk menentukan lokasi usaha mikro, kecil dan menengah berbasis android yang dapat diakses oleh masyarakat sehingga dapat memudahkan masyarakat mengetahui lokasi dari usaha mikro, kecil dan menengah yang ada di Kabupaten Gorontalo dan dapat diakses oleh masyarakat yang membutuhkan layanan informsi secara global. Artikel ini menggunakan metode Research and Development atau yang dikenal dengan metode penelitian dan pengembangan. Hasil pengujian dengan menggunakan test case membuktikan bahwa pengembangan sistem informasi geografis untuk menentukan lokasi usaha mikro, kecil dan menengah berbasis android ini lebih efektif dan efisien dengan pengujian yaitu V (G)= 14 – 12 + 2 = 4; V (G) = 3 + 1 = 4; dan Cyclomatic Complexity (CC) = R1, R2, R3, R4 = 4. Kata Kunci: SIG, UMKM, Android The Office of Cooperatives and Micro, Small and Medium Enterprises in Gorontalo as a regional task implementing unit that has the task of developing and developing micro, small and medium businesses in Gorontalo Regency. In carrying out this task, a number of activities are carried out, one of which is collecting data on micro, small and medium enterprises and to socialize to the community. In this article, the challenge that arises is the unavailability of an adequate information system for the community about micro, small and medium enterprises so that people have difficulty understanding the location of small and medium businesses. The purpose of this article is to discuss geographic information systems to determine the location of android-based micro, small and medium businesses that can be accessed by the community so that it can make it easier for the public to find out the location of micro, small and medium businesses in Gorontalo District and can be accessed by people who need it global information services. This article uses the Research and Development method or what is known as the research and development method. The test results using test cases prove the development of information systems to determine the location of micro, small and medium businesses based on Android is more effective and efficient with testing namely V (G) = 14-12 + 2 = 4; V (G) = 3 + 1 = 4; and cyclomatic complexity (CC) = R1, R2, R3, R4 = 4. Keywords: GIS, UMKM, Android
CITATION STYLE
Pakaya, M. R., Musa, O., Karim, J., & Abdussamad, S. (2020). SIG Lokasi UMKM Berbasis Android. Jambura Journal of Electrical and Electronics Engineering, 2(2), 52–59. https://doi.org/10.37905/jjeee.v2i2.6014
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.