Perempuan generasi sandwich merupakan orang dewasa paruh baya yang dinilai mempunyai potensi optimal dalam memenuhi kebutuhan dan mencapai kondisi kesejahteraan sosial. Namun, banyak tuntutan yang dimiliki perempuan generasi sandwich di ketiga generasi tersebut. Oleh karena itu, penelitian ini membahas tentang keberfungsian sosial perempuan generasi sandwich berdasarkan peran-peran yang dimilikinya. Pengumpulan data dilakukan pada Maret-Juli 2022, dengan menggunakan metode kualitatif deskriptif. Data diperoleh berdasarkan wawancara dan observasi terhadap tiga orang wanita generasi sandwich, dua orang rekan kerja, dan tiga orang perwakilan keluarga dari wanita generasi sandwich. Penelitian ini menemukan bahwa perempuan generasi sandwich dihadapkan pada konflik peran ganda berupa konflik berbasis waktu. Strategi yang dilakukan yaitu problem-focused coping, dengan mencari informasi mengenai suatu permasalahan dan mengumpulkan solusi untuk dipertimbangkan dan dipilih. Peran perempuan dalam generasi sandwich sudah berjalan optimal, seluruh aspek dan domain fungsi sosial terpenuhi. Kesimpulan bahwa kondisi kesejahteraan sosial dapat dicapai berdasarkan terpenuhinya fungsi sosial pada perempuan generasi sandwich.
CITATION STYLE
Salsabila, P., & Annisah, A. (2024). Pemenuhan Keberfungsian Sosial Pada Perempuan Generasi Sandwich. JSSH (Jurnal Sains Sosial Dan Humaniora), 7(2), 109. https://doi.org/10.30595/jssh.v7i2.15137
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.