Pasar Tradisional Merupakan tempat bertemunya penjual dan pembeli serta di tandai dengan adanya transaksi penjual pembeli secara langsung dan biasanya ada proses tawar-menawar,bangunan biasanya terdiri dari kios-kios atau gerai, los. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Nilai Pelanggan Terhadap Loyalitas Pelanggan, untuk mengetahui pengaruh Kepercayaan Pelanggan Terhadap Loyalitas Pelanggan,untuk mengetahui pengaruh Budaya Terhadap Loyalitas Pelanggan,untuk mengetahui Pengaruh Nilai Pelanggan, Kepercayaan Pelanggan dan Budaya Terhadap Loyalitas Pelanggan di Pasar Tradisional Langowan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, dimana jumlah sampel sebanyak 75 responden. Hasil penelitian menunjukan dari hasil uji secara simultan diperoleh bahwa Nilai Pelanggan, Kepercayaan Pelanggan dan Budaya secara bersama-sama berpengaruh terhadap Loyalitas Pelanggan di Pasar Tradisional Langowan. Kata Kunci: nilai pelanggan, kepercayaan pelanggan, loyalitas pelanggan
CITATION STYLE
Sembel, N. M., Tumbuan, Willem. J. F. A., & Lintong, D. Ch. A. (2023). PENGARUH NILAI PELANGGAN KEPERCAYAAN PELANGGAN DAN BUDAYA PELANGGAN TERHADAP LOYALITAS PELANGGAN DI PASAR TRADISIONAL LANGOWAN. Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis Dan Akuntansi, 11(4), 220–229. https://doi.org/10.35794/emba.v11i4.51700
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.