Analisis Kelayakan Proyek Sistem Informasi Persediaan

  • Shintia N
  • Mantala R
N/ACitations
Citations of this article
83Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Abstrak - Bagi perusahaan yang berorientasi profit maupun non-profit, unsur keuntungan yang diperoleh merupakan fokus utama, hal itu dapat dimaklumi mengingat sumber daya yang diinvestasikan tidak sedikit. Sebuah Sistem informasi yang dikembangkan juga harus memperhitungkan biaya dan manfaatnya bagi organisasi. Artikel ini menguji tingkat fisibilitas proyek sistem informasi persediaan pada Family Collection baik aspek teknis, operasional, hukum maupun ekonomi. Dari uji kelayakan pada proyek sistem informasi diperoleh bahwa kelayakan teknis, operasional dan hukum menunjukkan hal yang positif. Uji kelayakan ekonomi dengan lama proyek 3 tahun pada beberapa metode pengujian kuantitatif juga menunjukkan hal yang positif; payback period = 1.6 tahun, ROI sebesar 65%, NPV > 0, dan IRR sebesar 37. 44%. Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa proyek pengembangan sistem informasi persediaan pada Family Collection memiliki fisibilitas untuk dilaksanakan karena didukung faktor kelayakan teknis, operasional, hukum dan ekonomi. Kontribusi dari penelitian ini paling tidak dapat memberikan masukan bagi sistem analis dalam menganalisis kelayakan proyek sistem informasi pada obyek usaha sejenis. Kata-Kunci - Analisis Kelayakan Sistem Informasi, Analisis Biaya-Manfaat, Payback Period, ROI, NPV, IRR.

Cite

CITATION STYLE

APA

Shintia, N., & Mantala, R. (2019). Analisis Kelayakan Proyek Sistem Informasi Persediaan. POSITIF : Jurnal Sistem Dan Teknologi Informasi, 5(2), 89. https://doi.org/10.31961/positif.v5i2.822

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free