Pemanfaatan Limbah Air Cucian Beras Sebagai Substrat pada Respirasi Anaerob Menggunakan Alat Praktikum Sederhana di Rumah

  • Amalia D
  • Supriatno B
  • Anggraeni S
N/ACitations
Citations of this article
100Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Kegiatan praktikum menjadi penting di sekolah karena dapat menunjang keterampilan berpikir siswa. Pembelajaran di sekolah yang dibatasi oleh keadaan seharusnya tidak menjadi hambatan siswa. Praktikum dapat dilakukan secara sederhana di rumah dengan menggunakan bahan dan alat sederhana. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan alat praktikum sederhana berbahan daur ulang pada materi respirasi anaerob yang bersifat kuantitatif untuk pembelajaran biologi. Penelitian ini dilakukan di rumah menggunakan metode penelitian RnD model 4D (Define, Design, Develop, Disseminate). Hasil penelitian ini berupa alat praktikum sederhana dari bahan daur ulang yang mampu digunakan untuk mengamati bagaimana proses fermentasi alkohol berbahan dasar limbah air cucian beras dapat menghasilkan gas karbondioksida dan tekanan gas yang diukur secara kuantitatif. Pengembangan alat praktikum sederhana yang digunakan dapat bernilai efektif dan representatif dari alat praktikum sederhana sebelumnya karena dapat mengukur tekanan gas yang dihasilkan dari proses fermentasi alkohol.

Cite

CITATION STYLE

APA

Amalia, D., Supriatno, B., & Anggraeni, S. (2022). Pemanfaatan Limbah Air Cucian Beras Sebagai Substrat pada Respirasi Anaerob Menggunakan Alat Praktikum Sederhana di Rumah. Jurnal Basicedu, 6(4), 7510–7517. https://doi.org/10.31004/basicedu.v6i4.3542

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free