Perencanaan Tata Letak Fasilitas Umum dan Fasilitas Pariwisata di Kawasan Geopark Maros-Pangkep

  • Farid R
  • Mahadewi N
  • Wiarti L
N/ACitations
Citations of this article
13Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Kawasan Geopark Maros-Pangkep masuk dalam wilayah 2 kabupaten Maros dan Pangkep memiliki Kawasan gugusan karst yang ada di darat sangat bersejarah dan memiliki nilai unggul, selain itu potensi lainnya yaitu gugusan batu atoll di Kawasan spermonde yang terletak di selat makassar di kabupaten Pangkep. Kawasan Geopark adalah terbesar kedua di Dunia setelah China berdasarkan UNESCO Global Geopark. Kawasan geopark maros-pangkep meskipun sudah memiliki (master plan) kawasan geopark Maros Pangkep, namun belum memiliki tata letak fasilitas (site plan) pariwisata yang memadai. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) Untuk menganalisis eksistensi fasilitas umum dan fasilitas pariwisata geosite Ramang-Ramang dan Sumpang Bita di kawasan geopark (2) Untuk mengidentifikasi peran stakeholder yang terlibat dalam pengembangan Fasilitas Umun dan Fasilitas Pariwisata geosite Ramang-ramang dan Sumpang Bita di kawasan geopark (3) Untuk mendesain prototipe tata letak Fasilitas Umun dan Fasilitas Pariwisata geosite Ramang-Ramang dan Sumpang Bita kawasan geopark. Metode penelitian ini menggunakan kualitatif dengan pendekatan ADDIE menurut Branch pada metode ini terdapat 5 tahapan, yaitu (1) analysis, (2) design, (3) development, (4) implementation, dan (5) evalution.. Metode pengumpulan data yang dilakukan dengan observasi, wawancara & Focus Group Disucussion, serta studi dokumentasi. Teknik analisis data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah dengan validasi internal, validasi eksternal, reabilitas, obyektivitas. Hasil penelitian ini mengungkapkan Fasilitas pariwisata di Kawasan geopark maros pangkep perlu direkomendasikan purna rupa (prototipe) guna mendukung peningkatan kualitas daya saing desinasi pariwisata serta pengendalian pembangunan yang sudah melampaui ambang batas daya dukung agar wisatawan yang berkunjung ke daya Tarik Kawasan geopark maros-pangkep bisa merasa nyaman selama berada di Kawasan geopark maros pangkep.

Cite

CITATION STYLE

APA

Farid, R. S., Mahadewi, N. M. E., & Wiarti, L. Y. (2023). Perencanaan Tata Letak Fasilitas Umum dan Fasilitas Pariwisata di Kawasan Geopark Maros-Pangkep. Tulisan Ilmiah Pariwisata (TULIP), 6(2), 56. https://doi.org/10.31314/tulip.6.2.56-64.2023

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free