Penerapan Sistem Penilaian Kinerja : Dampaknya terhadap Peningkatan Kinerja

  • Liana L
  • Kasmari K
  • Aquinia A
  • et al.
N/ACitations
Citations of this article
29Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Dosen adalah aset bagi sebuah perguruan tinggi, bahkan dosen disebut ujung tombak dalam proses pembelajaran. Hal ini menunjukkan bahwa dosen mempunyai peran yang vital dalam sebuah perguruan tinggi. Oleh sebab itu, penilaian kinerja terhadap dosen menjadi sangat penting untuk mengukur sistem tata kelola manajemen sumber daya manusia dalam rangka mencapai tujuan, visi dan misi perguruan tinggi. Berbagai perguruan tinggi terus mengembangkan sistem penilaian kinerja terhadap kinerja dosennya. Salah satunya adalah Universitas Stikubank Semarang, sebuah universitas  yang berusia 55 tahun, tepatnya pada tanggal 28 April 2023.  Data berupa data sekunder yaitu hasil penilaian kinerja yang telah dikumpulkan sejak tahun 2021 dan 2022. Responden dalam penelitian ini adalah 128 dosen. Dosen  mengisi penilaian kinerja periode satu sampai April 2021. Berdasarkan hasil analisis didapatkan bahwa pada awal penilaian kinerja ini ada sejumlah 38,3% atau 49 dosen yang tidak memenuhi.   Hal ini bisa diduga bahwa beberapa dosen belum siap untuk dinilai kinerjanya. Dengan adanya penilaian kinerja ini, para dosen seperti dibangunkan dari tidur panjangnya, bahwa situasi dan kondisi saat ini menuntut para dosen untuk melaksanakan tugas dengan baik. Pada penilaian kinerja periode Oktober 2021 ternyata dosen yang tidak memenuhi berkurang menjadi 12,5% atau 16 dosen. Ada usaha yang baik dari 33 dosen untuk memenuhi penilaian kinerjanya.   Pada periode April 2022 ada 32,8% atau 42 dosen yang tidak memenuhi penilaian kinerja. Anehnya ada dosen yang sudah memenuhi di penilaian kinerja pada periode Oktober 2021 tetapi terkena di April 2022 yaitu ada 31 dosen. Tetapi usaha yang dilakukan oleh para dosen sungguh luar biasa. Pada bulan Oktober 2022 tinggal 3,9% atau  5 dosen yang tidak memenuhi penilaian kinerja. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa penilaian kinerja telah berdampak pada peningkatan kinerja dosen di Universitas Stikubank Semarang.

Cite

CITATION STYLE

APA

Liana, L., Kasmari, K., Aquinia, A., & Nugroho, K. (2024). Penerapan Sistem Penilaian Kinerja : Dampaknya terhadap Peningkatan Kinerja. Jesya, 7(1), 501–510. https://doi.org/10.36778/jesya.v7i1.1398

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free