Analisis Kesulitan Belajar Siswa dalam Memecahkan Masalah IPS Kelas IV SD Negeri Gendengan Seyegan

  • Novianti R
N/ACitations
Citations of this article
24Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk 1) mengetahui kesulitan belajar siswa dalam memecahkan masalah IPS kelas IV SD Negeri Gendengan Seyegan, Sleman.  Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kuantitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik wawancara, dokumentasi dan tes. Teknik analisis data meliputi reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan atau verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan: (1) kesulitan belajar siswa dalam memecahkan masalah IPS adalah siswa mengalami kesulitan dalam memecahkan masalah pada langkah pemecahan masalah ke 2, 3 dan 4 yaitu pada langkah merancang dan merencanakan solusi, mencari solusi dari masalah, dan memeriksa solusi; (2) faktor penyebab kesulitan belajar siswa dalam memecahkan masalah IPS berasal dari faktor internal dan faktor eksternal. Faktor internal terkait bakat dan minat siswa. Faktor eksternal berasal dari lingkungan sekolah karena minimnya penggunaan media pembelajaran saat proses pembelajaran dan kurangnya latihan soal pemecahan masalah. Faktor eksternal dari lingkungan rumah yaitu keterbatasan orangtua dalam membantu anak ketika mengalami kesulitan dalam memecahkan masalah IPS.

Cite

CITATION STYLE

APA

Novianti, R. (2021). Analisis Kesulitan Belajar Siswa dalam Memecahkan Masalah IPS Kelas IV SD Negeri Gendengan Seyegan. Sistem-Among : Jurnal Pendidikan Sekolah Dasar, 1(1), 34–40. https://doi.org/10.56393/sistemamong.v1i1.73

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free