Peran Serta Komite Sekolah Terhadap Peningkatan Kualitas Fasilitas Pendidikan pada Era Merdeka Belajar

  • Febrianti S
  • Hayati N
  • Wildanah F
  • et al.
N/ACitations
Citations of this article
38Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Fasilitas pendidikan adalah salah satu aspek krusial yang perlu dikelola oleh sekolah untuk menunjang keberhasilan proses belajar mengajar secara optimal yang dilaksanakan oleh guru dan peserta didik. Pada era pendidikan yang modern selaras dengan implementasi kurikulum merdeka sekolah harus menyediakan fasilitas pendidikan yang maksimal demi lancarnya kegiatan pembelajaran di kelas. Hal tersebut dapat terwujud tidak terlepas dari kontribusi stakeholder sekolah. Pengadaan dan pemeliharaan dari fasilitas pendidikan di sekolah tidak hanya menjadi tanggung jawab pihak sekolah saja namun seluruh stakeholder sekolah termasuk komite sekolah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan sejauh mana peran serta komite sekolah terhadap peningkatan kualitas fasilitas pendidikan di SMK Negeri 4 Tangerang Selatan di era merdeka belajar. Pendekatan penelitian menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan melakukan penjaringan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa proses peningkatan kualitas fasilitas pendidikan melalui peran serta komite sekolah pada era merdeka belajar di SMK Negeri 4 Tangerang Selatan sudah cukup baik dilaksanakan namun masih ada beberapa peran serta komite sekolah yang belum dijalankan secara maksimal dan akan dilakukan evaluasi untuk perbaikan peningkatan fasilitas pendidikan guna meraih tujuan pendidikan SMK dan mencetak lulusan yang unggul, berkualitas dan berdaya saing

Cite

CITATION STYLE

APA

Febrianti, S., Hayati, N., Wildanah, F., & Luthfiani, L. (2023). Peran Serta Komite Sekolah Terhadap Peningkatan Kualitas Fasilitas Pendidikan pada Era Merdeka Belajar. Jurnal Basicedu, 7(4), 2071–2080. https://doi.org/10.31004/basicedu.v7i4.5964

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free