Abstrak Media pembelajaran merupakan salah satu faktor penunjang yang penting dalam mencapai tujuan pembelajaran. Media pembelajaran seharusnya memiki tampilan menarik, mudah digunakan, serta dapat digunakan kapan saja dan di mana saja sehingga dapat merangsang minat belajar mahasiswa. Tujuan dari penelitian ini adalah mengembangkan media pembelajaran berbentuk aplikasi android di Program Studi Ilmu Perpustakaan. Penelitian ini merupakan penelitian research and design yang terdiri dari tiga tahap yaitu analisis produk, pengembangan produk, dan uji coba. Pada tahapan uji coba alat ukur yang digunakan menggunakan kuesioner. Penilaian kelayakan aplikasi dilakukan pada satu orang ahli media, satu orang ahli materi, dan uji coba pada 40 orang mahasiswa. Penilaian kelayakan aplikasi dan uji coba menggunakan kuesioner yang selanjutnya dianalisis secara deskriptif kuantitatif.Hasil penelitian didapatkan media pembelajaran berbasis aplikasi android sangat layak untuk digunakan dengan hasil skor penilaian dari ahli media 83,92%, skor penilaian dari ahli materi 84,21%, dan hasil uji coba yang dilakukan pada 40 orang mahasiswa mendapatkan skor 81,49%.Diharapkan aplikasi ini dapat digunakan sebagai salah satu media pembelajaran. Selain itu diharapkan dilakukan pengembangan lebih lanjut agar aplikasi ini dapat digunakan di berbagai platform tidak sebatas pada android saja. Kata Kunci : Media Pembelajaran, Aplikasi, Android
CITATION STYLE
Sigit, S. hartono. (2021). PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS APLIKASI ANDROID PADA PROGRAM STUDI ILMU PERPUSTAKAAN DAN INFORMASI UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTHAN THAHA SAIFUDDIN JAMBI. Jurnal Bahasa Indonesia Prima (BIP), 3(1), 43–50. https://doi.org/10.34012/bip.v3i1.1531
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.