Analisis Sentimen Pembelajaran Daring Era Pandemi COVID-19 Menggunakan Naive Bayes Dan SVM

  • Ketut Mediana Ayu Candrayani
  • I Made Agus Dwi Suarjaya
  • Anak Agung Ketut Agung Cahyawan Wiranatha
N/ACitations
Citations of this article
36Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Kondisi pandemi COVID-19 di Indonesia memberikan pengaruh yang signifikan di seluruh sektor kehidupan, tidak terkecuali pendidikan. Dalam upaya mengurangi tingkat penyebaran virus dan memastikan bahwa kegiatan pembelajaran tetap berjalan meski di situasi pandemi, pemerintah mencetuskan kebijakan sistem pembelajaran daring yang mewajibkan kegiatan pembelajaran dijalankan secara online dari rumah. Perubahan drastis yang terkesan mendadak ini memunculkan beragam respons dari masyarakat termasuk dalam platform media sosial seperti Twitter. Opini masyarakat yang tertuang dalam tweet merupakan textual data yang dapat diekstrak dan diolah untuk dapat memahami pandangan dan perasaan masyarakat terhadap suatu topik, yang biasa disebut analisis sentimen. Analisis sentimen merupakan bentuk penerapan konsep Big Data, yaitu ilmu yang menangani kumpulan data besar dan kompleks untuk mendapatkan informasi penting, mengungkap pola tersembunyi, serta membantu pengambilan keputusan. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui sentimen masyarakat terhadap pembelajaran daring selama pandemi COVID-19 menggunakan data Twitter. Total data yang digunakan berjumlah 953.378 tweet terhitung dari bulan Januari 2020 sampai dengan Mei 2022, yang diklasifikasi menggunakan tiga kelas sentimen, yaitu negatif, positif, dan netral. Model klasifikasi dibentuk untuk mengklasifikasi data tweet dengan mengimplementasikan metode TF-IDF untuk pembobotan kata, serta 2 algoritma machine learning, yaitu Naive Bayes dan Support Vector Machine (SVM). Hasil evaluasi model menemukan bahwa persentase akurasi tertinggi mencapai 84% menggunakan SVM dan hasil penelitian menunjukkan bahwa data didominasi oleh sentimen netral dengan persentase sebesar 43.28%, sementara persentase sentimen negatif 32.91%, dan sentimen positif 23.82%. Hal ini mencerminkan bahwa sentimen masyarakat cenderung netral, dalam artian masyarakat tidak sepenuhnya mendukung maupun menentang pembelajaran daring di era pandemi COVID-19.

Cite

CITATION STYLE

APA

Ketut Mediana Ayu Candrayani, I Made Agus Dwi Suarjaya, & Anak Agung Ketut Agung Cahyawan Wiranatha. (2023). Analisis Sentimen Pembelajaran Daring Era Pandemi COVID-19 Menggunakan Naive Bayes Dan SVM. TEMATIK, 10(1), 47–53. https://doi.org/10.38204/tematik.v10i1.1274

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free