Dewasa ini proses pembelajaran biasa disampaikan menggunakan media pembelajaran termasuk dalam melaksanakan evaluasi ataupun dalam melaksanakan ice breaking. Penggunaan game edukasi salah satu media yang dapat digunakan untuk evaluasi maupun ice breaking untuk melepas kejenuhan dalam pembelajaran, agar siswa kembali memiliki motivasi dalam belajar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh game edukasi berbasis educandy terhadap motivasi belajar Pendidikan Agama Islam (PAI) kelas V pada SD 103 Bontompare. Jenis penelitiam yang digunakan yaitu penelitian kuantitatif. Metode yang digunakan yaitu metode eksperimen menggunakan kelas eksperimen dan kelas control. Data motivasi belajar diperoleh dari hasil angket. Teknik analisis data menggunakan statistic deskriptif dan statistik inferensial. Subjek penelitian yaitu siswa kelas Va dan Vb. Hasil penelitian menunjukkan bahwa game edukasi berbasis educandy tidak berpengarih terhadap motivasi belajar Pendidikan Agama Islam (PAI) kelas V pada SD 103 Bontompare, terdapat banyak factor yang mempengaruhi motivasi belajar siswa.
CITATION STYLE
Fakhrunnisaa, N., & Mardiawati, M. (2023). Pengaruh Game Edukasi Berbasis Educandy Terhadap Motivasi Belajar Pendidikan Agama Islam (PAI) Kelas V Pada SD 103 Bontompare. Jurnal MediaTIK, 6(1), 32. https://doi.org/10.26858/jmtik.v6i1.45510
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.