Program One Week One Story Berbasis Keislaman sebagai Bekal Keterampilan Abad 21 pada Anak Usia Dini

  • Wijaya C
  • Lubis R
  • Haidir H
  • et al.
N/ACitations
Citations of this article
64Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis program one week one story berbasis keislaman untuk mengatasi problematika kemampuan bahasa dan sosial AUD di TK Rusyda Medan. Pendekatan yang digunakan ialah pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Pengumpulan data melalui teknik wawancara mendalam dengan panduan instrumen terstruktur, observasi dan kajian dokumen. Selanjutnya data dianalisa dengan teknik reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Uji keabsahan data menggunakan teknik trianggulasi sumber dan metode. Hasil penelitian menunjukkan bahwa problematika kemampuan bahasa dan sosial AUD bersumber dari dalam diri anak (internal) dan luar diri anak (eksternal). Untuk mengatasinya diterapkan program one week one story berbasis keislaman. Penerapan program ini dilakukan dengan memberikan kesempatan kepada anak untuk menceritakan pengalaman selama liburan akhir pekan terutama cerita dengan konten keislaman seperti pengalaman Ibadah, silaturrahim, membaca Al-Qur’an, dan ta’awun. Dalam penerapan program tersebut kendala yang dihadapi ialah rasio guru dan siswa tidak sebanding dan kurangnya kerjasama guru dan orang tua.

Cite

CITATION STYLE

APA

Wijaya, C., Lubis, R. R., Haidir, H., Suswanto, S., & Saputra, I. B. (2020). Program One Week One Story Berbasis Keislaman sebagai Bekal Keterampilan Abad 21 pada Anak Usia Dini. Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 5(2), 1544–1556. https://doi.org/10.31004/obsesi.v5i2.917

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free