PERAN PERGURUAN TINGGI DALAM PEMBANGUNAN KEBERLANJUTAN GEOPARK DI UGGp MERANGIN JAMBI

  • Utama H
  • Misnawati M
  • Siregar A
  • et al.
N/ACitations
Citations of this article
11Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Perguruan tinggi merupakan satu aktor penting dalam pembangunan Geopark Merangin Jambi menjadi UNESCO Global Geopark Merangin Jambi. Pembangunan berkelanjutan di kawasan geopark melibatkan masyarakat lokal sebagai hal yang terpenting di dalam geopark. Perguruan tinggi dalam kegiatan tri dharma dapat diaplikasi dalam kegiatan pengabdian kepada masyrakat yang terkait dengan geopark, dalam hal ini sebagai upaya edukasi dan konservasi warisan geologi yang ada di kawasan geopark. Pelaksanaan pengabdian melibatkan sivitas akademika Universitas Jambi, Badan Pengelola Geopark Merangin Jambi, Universitas Merangin, dan Pemerintah Kabupaten Merangin serta Pemerintah Provinsi Jambi. kegiatan pengabdian yang dilakukan seperti Geopark Goes to School, Campus Goes to Geopark, Keterampilan Masyrakat, dan Konferensi Internasional. Berdasarkan kegiatan yang telah dilakukan, bahwa kegiatan pengabdian ini dapat terlaksana dengan baik dalam bentuk konsep edukasi dan konservasi pada warisan geologi dalam tiga pilar penting dari geopark, yaitu kenaekaragaman geologi, kenaekaragaman hayati, dan keanekaragaman budaya. Dalam pelaksanaan kegiatan pengabdian ini dapat disimpulkan bahwa pentingnya peran perguruan tinggi terhadap pembangunan yang berkelanjutan di Kawasan UNESCO Global Geopark Merangin Jambi.

Cite

CITATION STYLE

APA

Utama, H. W., Misnawati, M. M., Siregar, A. D., Kirana, F. F. C., Wahyudi, E., Ritonga, D. M. M., & Marlina, L. (2023). PERAN PERGURUAN TINGGI DALAM PEMBANGUNAN KEBERLANJUTAN GEOPARK DI UGGp MERANGIN JAMBI. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Sakai Sambayan, 7(3), 156. https://doi.org/10.23960/jss.v7i3.479

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free