Penelitian ini merupakan kajian pragmatik yang bertujuan mendeskripsikan wujud nilai moral dalam novel ‘Surat Kecil untuk Tuhan’. Data penelitian berupa tuturan pengarang dalam novel. Data dikumpulkan melalui teknik baca dan catatdan diuji validitas melalui validitas intrarater dan interrater. Data dianalisis dengan teknik deskriptif kualitatif dengan tiga tahap yaitu tahap penyediaan, analisis, dan penyajian hasil analisis data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa wujud nilai moral yang terdapat dalam novel berupa (1) wujud nilai moral dalam hubungan manusia dengan Tuhan; (2) wujud nilai moral dalam hubungan manusia dengan diri sendiri; (3) wujud nilai moral hubungan manusia dengan manusia lain; (4) wujud nilai moral dalam hubungan manusia dengan alam.
CITATION STYLE
Bastian, A., Rasyid, R. E., & Yusmah, Y. (2020). WUJUD NILAI MORAL DALAM NOVEL ‘SURAT KECIL UNTUK TUHAN’ KARYA AGNES DAVANOR. Cakrawala Indonesia, 5(2), 38–43. https://doi.org/10.51817/jci.v5i2.472
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.