Telah dilakukan penelitian untuk menginventarisasi dan mengidentifikasi tanaman berkhasiat obat di Desa Lais Kabupaten Musi Banyuasin Provinsi Sumatera Selatan, dilaksanakan pada bulan Juni 2018. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis-jenis tanaman berkhasiat obat. Penelitian dilakukan dengan cara menjelajahi Desa Lais. Tanaman yang telah didapatkan diiventarisasi dan diidentifikasi. Hasil penelitian didapatkan 2 Class, 14 ordo, 14 familia, 17 genus, 17 spesies tanaman berkhasiat obat yaitu : Andropogon narnus, Curcuma domistica, Zingeber officinale, Pandanus litilis, Citrus aurantifolia, Piper betle, Syzqium polyanthum, Pisidium guajawa, Physalis angulata, Strobilanthes crispus, Orthosipon stamineus , Ocimum santum, Tithonia diversifolia, Jatropha curcas, Trema orientalis, Catharantus roseus, Lansium domesticum.
CITATION STYLE
Rizal, S., & Triana, S. (2019). INVENTARISASI DAN IDENTIFIKASI TANAMAN BEKHASIAT OBAT DI KABUPATEN MUSI BANYUASIN SUMATERA SELATAN. Indobiosains, 1(2), 50. https://doi.org/10.31851/indobiosains.v1i2.3199
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.