SDN Dan SMPN 5 Satu Atap (SATAP) Moyo Hulu merupakan suatu lembaga pendidikan yang berada di suatu desa yang bernama Berang Rea, Sistem Informasi pengolahan data Akademik pada sekolah tersebut masih dilakukan secara manual. Dalam pengolahan data akademik masih secara konvensional dengan sistem pendataan yang sekarang dirasakan masih banyak kekurangan yang terjadi, dikarenakan sistem yang ada masih menyebabkan data-data yang mudah hilang ataupun rusak.Pengembangan sistem berupa pembuatan Sistem Informasi Pengolahan Data Akademik Berbasis Web Pada SDN Dan SMPN 5 Satu Atap (SATAP) Moyo Hulu, merupakan sistem yang memberikan kemudahan dalam pengolahan data akademik, sehingga membantu kecepatan dan kualitas dalam pengolahan data yang berbasiskan web. Dalam sistem ini selain memaparkan kajian teori yang digunakan sebagai dasar penyususnan, juga akan dibahas mengenai perancangan sistem dan pembuatan sistem. Sehingga dapat diharapkan untuk diimplementasikan dalam sebuah produk yang akan memeperbaiki segala kekurangan yang ada pada sistem lama.
CITATION STYLE
Susanto, E. S., Wulandari, A., & M. Julkarnain. (2020). SISTEM INFORMASI PENGOLAHAN DATA AKADEMIK BERBASIS WEB PADA SDN DAN SMPN 5 SATU ATAP (SATAP) MOYO HULU. Jurnal Informatika, Teknologi Dan Sains, 2(4), 249–255. https://doi.org/10.51401/jinteks.v2i4.828
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.