ABSTRAKPenelitian ini bertujuan bertujuan untuk mengetahui pengaruh profitabilitas, leverage, dividen payout ratio, dan dividend yield terhadap return saham di Jakarta Islamic Index periode 2015-2019. Penelitian ini menggunakan data sekunder dari laporan keuangan perusahaan yang diambil dari website masing-masing perusahaan pada tahun 2015-2019. Pendekatan yang digunakan adalah kuantitatif dan dianalisis menggunakan analisis data panel. Hasil uji statistik menunjukkan bahwa profitabilitas, leverage, dividen payout ratio, dan dividend yield secara simultan tidak berpengaruh signifikan terhadap return saham. Secara parsial diperoleh hasil variabel dividend payout ratio berpengaruh signifikan terhadap return saham, sedangkan variabel rasio profitabilitas, leverage, dan dividend yield tidak berpengaruh signifikan terhadap return saham.Kata Kunci: Probabilititas, Leverage, Dividend Payout Ratio, Dividen Yield, Return Saham ABSTRACTThis study aims to determine the effect of profitability, leverage, dividend payout ratio, and dividend yield on stock returns of Jakarta Islamic Index for the 2015-2019 Period. This study uses secondary data from the company's financial statements taken from the websites of each company in 2015-2019. The approach used is quantitative and analyzed using panel data analysis. Statistical test results show that profitability, leverage, dividend payout ratio, and dividend yield simultaneously do not have a significant effect on stock returns. Partially dividend payout ratio have a significant effect on stock returns; profitability, leverage, and dividend ratio have no significant effect on stock returns.Keywords: Probability, Leverage, DividenD Payout Ratio, Dividen Yield, Stock Returns
CITATION STYLE
Ananta, A. A. P., & Mawardi, I. (2020). PENGARUH RETURN ON ASSET, DEBT TO EQUITY RATIO, DIVIDEN PAYOUT RATIO, DAN DIVIDEN YIELD TERHADAP RETURN SAHAM. Jurnal Ekonomi Syariah Teori Dan Terapan, 7(10), 1913. https://doi.org/10.20473/vol7iss202010pp1913-1928
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.