Penelitian ini bertujuan untuk menguji faktor-faktor yang mempengaruhi minat dan perilaku penggunaan SIA berbasis komputer dengan menggunakan model Unified Theory of Acceptance and Use of Technology (UTAUT) yang dimodifikasi. Penelitian ini menggunakan variabel Ekspektansi kinerja, Ekspektansi usaha, faktor sosial budaya sebagai variabel bebas dan minat penggunaan SIA berbasis komputer sebagai variabel terikat serta menggunakan variabel kondisi memfasilitasi dan minat pengggunaan SIA berbasis komputer sebagai variabel bebas dan perilaku penggunaan SIA berbasis komputer sebagai variabel terikat. Penelitian ini dilakukan di LPD Kota Denpasar. Metode sampling menggunakan teknik purposive sampling. Data penelitian diperoleh melalui metode survei dengan teknik kuesioner. Analisis data penelitian menggunakan regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan Ekspektansi kinerja, Ekspektansi usaha dan faktor sosial budaya berpengaruh positif pada minat penggunaan SIA berbasis komputer serta Kondisi yang Memfasilitasi dan minat penggunaan SIA berbasis komputer berpengaruh positif pada perilaku penggunaan SIA berbasis komputer. Kata Kunci: UTAUT, SIA, minat, perilaku
CITATION STYLE
Jayanti, P. E., & Ariyanto, D. (2019). Pengaruh Ekspektansi Kinerja, Ekspektansi Usaha, Faktor Sosial Budaya, dan Kondisi yang Memfasilitasi pada Penerapan SIA di LPD Kota Denpasar. E-Jurnal Akuntansi, 534. https://doi.org/10.24843/eja.2019.v27.i01.p20
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.