Peran BWM Sumber Barokah Denanyar dalam Penyaluran Pembiayaan untuk Mendukung SDGs

  • Zulfiana V
  • Haryanti P
N/ACitations
Citations of this article
40Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Indonesia pada 2015 hingga 2030 telah berkomitmen untuk melaksanakan Agenda Tujuan Pembangunan Berkelanjutanatau biasa disebut dengan SDGs. Pelaksanaan SDGs dibutuhkan kontribusi dari berbagai pihak, selain itu dalam pelaksanaan SDGs memerlukaninvestasi sebesar US$ 2,5 Triliun setiap tahunnya. Kurangnya investasi dalam pelaksanaan SDGs tidak hanya dapat diselesaikan dari model investasi tradisional namun juga  didapatkan dari pembiayaan yang bersifat sosial.Pembiayaan yang bersifat sosial dapat ditemui dalam ekosistem ekonomi syariah, salah satunya yaitu BWM. BWM menjadi salah satu partisipan dari lembaga keuangan yang dianggap sejalan dengan SDGs karena memberikan pembiayaan kepada masyarakat miskin produktif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran BWM dalam penyaluran pembiayaan untuk mendukung SDGs, khususnya dalam bidang ekonomi dan sosial dengan metode penelitian kualitatif. Dari hasil penelitian yang dilakukan oleh peneliti dengan menggunakan tiga teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi dapat disimpulkan bahwa adanya peran BWM dalam penyaluran pembiayaan untuk mendukung SDGs pada tujuan ke satu (Desa tanpa kemiskinan), tujuan ke lima (Keterlibatan perempuan desa), tujuan ke delapan (Pertumbuhan ekonomi desa merata), dan tujuan ke tujuh belas (Kemitraan untuk pembangunan desa).  Kata kunci:Peran BWM; Pembiayaan; SDGs

Cite

CITATION STYLE

APA

Zulfiana, V., & Haryanti, P. (2021). Peran BWM Sumber Barokah Denanyar dalam Penyaluran Pembiayaan untuk Mendukung SDGs. JIES : Journal of Islamic Economics Studies, 2(3), 133–143. https://doi.org/10.33752/jies.v2i3.394

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free