Naskah cerita perjuangan Siti Manggopoh di Kabupaten Agam Sumatera Barat ditulis oleh Afrizal Harun dan diadaptasi kembali oleh Sulaiman Juned. Naskah ini dianalisis lewat konsepsi penyutradaraan teater Barat melalui pendekatan teater rakyat Tupai Janjang di daerah Palembayan yang hampir punah. Hanya beberapa orang saja yang mampu dan mau memainkannya. Paduan kedua bentuk teater [kebaruan] dengan cerita yang berbeda belum pernah digarap. Ini jadi daya tarik penulis sebagai sutradara mengolah-mengemasnya menjadi transformasi moral bagi masyarakat.
CITATION STYLE
Yuniarni, Y. (2012). SITI MANGGOPOH: SEBUAH CATATAN SEJARAH DALAM PERTUNJUKAN KARYA SENI TEATER. Ekspresi Seni, 14(2). https://doi.org/10.26887/ekse.v14i2.231
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.