KARAKTERISTIK HABITAT Syzygium pycnanthum (Merr.) L.M. Perry DI GUNUNG BAUNG, JAWA TIMUR

  • Mudiana D
N/ACitations
Citations of this article
19Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Gunung Baung adalah salah satu kawasan konservasi yang memiliki tipe ekosistem hutan munson dataran rendah di Jawa Timur. Keanekaragaman spesies tumbuhan beserta kondisi lingkungan yang terdapat di dalamnya membentuk suatu ekosistem yang khas. Salah satu spesies tumbuhan yang cukup banyak dijumpai di Gunung Baung adalah Syzygium pycnanthum (Merr.) L.M. Perry. Spesies ini termasuk ke dalam suku Myrtaceae (jambu-jambuan). Penelitian ekologi habitat spesies ini dilakukan untuk dapat mengetahui persebaran, struktur populasi serta karakter tempat tumbuhnya di Gunung Baung. Metode eksplorasi, pemetaan dan pembuatan petak-petak sampling pengamatan dengan total luas 10 ha dilakukan untuk mendapatkan data persebaran dan karakter tempat tumbuh spesies ini. Sebanyak 235 individu tercatat dalam petak pengamatan, terdiri atas 42 individu tingkat semai, 75 individu tingkat pancang, 49 individu tingkat tiang dan 69 idividu tingkat pohon. Secara umum jenis ini memiliki struktur populasi yang normal untuk mampu berkembang, dimana kurva strata pertumbuhannya berbentuk “J terbalik”. Tempat tumbuh S. pycnanthum di Gunung Baung adalah di daerah lereng mulai landai hingga curam. Pada fase permudaan (strata semai dan pancang) jenis ini banyak tumbuh di daerah lereng pada tempat yang ternaungi dan berdekatan dengan rumpun bambu duri (Bambusa blumeana). Pada strata tiang dan pohon jenis ini banyak tumbuh di tempat yang lebih terbuka dengan vegetasi campuran semak, pohon dan sedikit bambu. Faktor jumlah individu pohon dan ketinggian tempat adalah faktor lingkungan yang mempengaruhi keberadaannya di Gunung Baung.

Cite

CITATION STYLE

APA

Mudiana, D. (2017). KARAKTERISTIK HABITAT Syzygium pycnanthum (Merr.) L.M. Perry DI GUNUNG BAUNG, JAWA TIMUR. Jurnal Penelitian Hutan Dan Konservasi Alam, 14(2), 67–89. https://doi.org/10.20886/jphka.2017.14.2.67-89

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free