PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA LAGU LAGU FIERSA BESARI TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS PUISI PADA SISWA KELAS X DI SMAN 19 BEKASI

  • - L
N/ACitations
Citations of this article
13Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Abstrak-Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya kendala saat siswa menulis puisi, buku-buku kumpulan puisi terbatas, dan penggunaan media pembelajaran kurang kreatif.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan media lagu Fiersa Besari terhadap kemampuan menulis puisi pada siswa kelas X di SMAN 19 Bekasi.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah quasi eksperimentaldengan desain nonequivalent control group.Penelitian ini mengambil sampel sebanyak 37 siswa pada kelas X Mia 1 sebagai kelas eksperimen dan 37 siswa pada kelas Mia 6 sebagai kelas kontrol. Teknik pengolahan data dan analisis data menggunakan program SPSS 20.0 forwindows. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh bahwa rata-rata kemampuan menulis puisi kelas eksperimen lebih tinggi dibandingkan kelas kontrol. Rata-rata nilai pretest kelas kontrol sebesar 60,95, sedangkan rata-rata nilai pretest kelas eksperimen sebesar 69,59. Selanjutnya, rata-rata nilai posttest kelas kontrol sebesar 73,65, sedangkan rata-rata nilai posttest kelas eksperimen sebesar 80,14. Dengan demikian, media lagu Fiersa Besari berpengaruh terhadap kemampuan menulis puisi.Hal ini terbukti dengan hasil uji perbedaan dua rata-rata pada hasil posttest sebesar 0,001, maka Hoditolak dan Ha diterima. Kata kunci: kemampuan menulis, puisi, media, lagu Keywoards: writing skills, poetry, media, song

Cite

CITATION STYLE

APA

-, L. Z. (2021). PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA LAGU LAGU FIERSA BESARI TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS PUISI PADA SISWA KELAS X DI SMAN 19 BEKASI. Jurnal Bahasa Indonesia Prima (BIP), 3(2), 14–18. https://doi.org/10.34012/bip.v3i2.1845

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free