Efektivitas Senam Dismenore dan Endorphin Massage dalam Menurunkan Rasa Nyeri Dismenore Primer pada Remaja Putri

  • Hasrawati H
N/ACitations
Citations of this article
43Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Pendahuluan: Menstruasi merupakan pelepasan lapisan endometrium uterus dalam bentuk pendarahan. Banyak wanita yang mengalami nyeri, ketidaknyamanan fisik, atau merasa tersiksa saat menjelang atau selama menstruasi berlangsung. Gangguan fisik yang sangat menonjol pada wanita haid adalah dismenore Tujuan: Untuk mengetahui efektivitas senam dismenore dan endorphin massage dalam menurunkan rasa nyeri dismenore primer pada remaja putri di Klinik TNI Al Ciangsana Tahun 2022. Metode: Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan menggunakan Quasy Experiment dengan pendekatan pretes-posttest, teknik pengambilan      sampel adalah total sampling sebanyak 20 sampel dengann uji analisis Wilcoxon. Hasil: Terdapat pengaruh senam dismenore terhadap penurunan rasa nyeri dismenore pada remaja putri di Klinik TNI AL Ciangsana Bogor dengan nila p-value 0,005 dan endorphine massage terhadap penurunan nyeri dismenore pada remaja putri di Klinik TNI AL Ciangsana dengan nila p-value 0,004. Kesimpulan Senam Dismenore dan Endorphin massage efektif menurunkan rasa nyeri dismenore, namun untuk penurunan rasa nyeri yang bisa langsung dirasakan pada saat intervensi diberikan adalah Endorphine massage. Penatalaksanaan endorphin massage lebih efektive digunakan untuk mengatasi dismenore.

Cite

CITATION STYLE

APA

Hasrawati, H. (2022). Efektivitas Senam Dismenore dan Endorphin Massage dalam Menurunkan Rasa Nyeri Dismenore Primer pada Remaja Putri. Open Access Jakarta Journal of Health Sciences, 1(10), 357–364. https://doi.org/10.53801/oajjhs.v1i10.83

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free