Identifikasi Komponen Kimia Daun Awar-Awar (Ficus septica burn L.) dari Kabupaten Bone

  • Firawati
  • Hasrida
N/ACitations
Citations of this article
14Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi komponen kimia pada daun awar-awar (Ficus septic burn L.). Penelitian menggunakan metode ekstraksi maserasi dengan pelarut etanol yang kemudian dipartisi cair-cair dengan pelarut air, n-butanol dan dietil eter. Hasil partisi kedua pelarut ini kemudian diidentifikasi dengan kromatografi lapis tipis preparatif dan kromatografi dua dimensi, dimana ekstrak dietil eter menggunakan eluen n-heksana: etil asetat dengan perbandingan (7:3) yang diperoleh senyawa tunggal dalam fraksi B. Fraksi B diidentifikasi dengan spektrofotometri inframerah menunjukkan adanya gugus fungsi yang khas, yaitu N-H amina, C-H alkana, C=C aromatik, C-N amina, dan C=O yang mengacu pada senyawa alkaloid. Ekstrak n-butanol diidentifikasi dengan kromatografi lapis tipis preparatif dan kromatografi dua dimensi menggunakan eluen kloroform: metanol: air dengan perbandingan (20:6:1) yang diperoleh senyawa tunggal pada fraksi B yang disebut senyawa saponin dan fraksi D senyawa flavonoid yang dimaksud.

Cite

CITATION STYLE

APA

Firawati, & Hasrida. (2023). Identifikasi Komponen Kimia Daun Awar-Awar (Ficus septica burn L.) dari Kabupaten Bone. Jurnal Pendidikan Dan Teknologi Kesehatan, 6(1), 67–76. https://doi.org/10.56467/jptk.v6i1.62

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free