Universitas Pesantren merupakan perguruan tinggi yang menerapkan sistem asrama bagi mahasiswa dan swakelola pelayanan makanan. Penyediaan pangan yang sehat dan aman merupakan upaya peningkatan derajat kesehatan mahasiswa yang tinggal di dalam lingkungan tersebut. Salah satu faktor yang berpengaruh terhadap penyajian makanan yang sehat dan aman adalah tingkat pengetahuan dari penjamah makanan. Penyuluhan dan pemberian poster merupakan cara untuk menambah pengetahuan melalui metode langsung dan tidak langsung. Kajian ini memaparkan pengaruh penyuluhan dan pemberian poster ‘food safety’ terhadap peningkatan pengetahuan, sikap, dan perilaku penjamah makanan di Universitas Pesantren Provinsi Jawa Timur. Penyuluhan dan poster berdampak positif terhadap pengetahuan, sikap, dan perilaku penjamah makanan. Nilai rata-rata skor post-test yang diberikan kepada penjamah makanan setelah penyuluhan dan pemberian poster meningkat dari pre-test dengan nilai peningkatan sebesar 4,74% (pengetahuan), 3,1% (sikap), dan 13,4% (perilaku).
CITATION STYLE
Mahmudah, N. A., Luthfiya, L., Sari, F. K., Sabrina, K. F., & Syafitri, H. A. (2023). PENYULUHAN DAN PEMBERIAN POSTER ‘FOOD SAFETY’ UNTUK PENINGKATAN PENGETAHUAN, SIKAP, SERTA PERILAKU PENJAMAH MAKANAN DI UNIVERSITAS PESANTREN. SWARNA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 2(12), 1193–1199. https://doi.org/10.55681/swarna.v2i12.1047
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.